Pekanbaru Juangsumatera.com- Gerakan Lawan Mafia Tanah (Gerlamata) akan melakukan aksi jahit mulut pagi ini didepan kantor Gubernur Riau. Aksi tersebut dilakukan karena permasalahan lahan 2.500 Hektar di Desa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar Provinsi Riau.
Ketua Umum Gerlamata Muhamad Ridwan ketika dihubungi Juangsumatera.com Selasa pagi (28/11) melalui telepon genggam mengatakan, ”Pagi ini sekitar jam 10.00 wib kami akan menggelar aksi jahit mulut didepan kantor Gubernur Riau,” terangnya.
Ketika ditanya berapa jumlah relawan yang akan melakukan jahit mulut dan Muhamad Ridwan mengungkapkan, “Jumlah relawan yang siap akan melakukan jahit mulut 30 orang,” terangnya.
Sekarang ini, kita masih persiapan untuk menuju kantor Gubernur Riau. Mudah – mudahan aksi jahit mulut tersebut berjalan lancar. Dalam aksi nanti, kami minta Gubernur Riau untuk menyurati Presiden Joko Widodo.
Diterangkan lebih lanjut oleh Muhamad Ridwan, Gerlamata menunggu kebijakan dari Presiden, terkait permasalahan lahan 2.500 hektar di Desa Kota Garo Kecamatan Tapung Hilir Kabupaten Kampar Provinsi Riau yang dikuasai oleh Ateng Cs tanpa ada HGU. Kuat dugaan Ateng Cs menguasai lahan 2.500 hektar menyalahi aturan yang ada. (YL)