KAMPAR, Juangsunatera.com – Dunia pendidikan kembali ternoda oleh salah seorang guru yang juga kepala Sekolah Dasar (SD) Negeri di Kecamatan Bangkinang Kota Kabupaten Kampar Provinsi Riau.
Oknum kepala sekolah tersebut telah meresahkan masyarakat karena berduan dengan seorang duda dan mereka diamankan oleh warga di rumah orang tuanya, Sabtu malam (8/6/2024). Lokasi kejadian di rumah orang tua oknum kepala sekolah tersebut di Bangkinang Kota.
Ketua RT setempat yang tidak mau disebut namanya kepada wartawan, Rabu sore (12/6/2024) membenarkan kejadian tersebut. “Oknum guru tersebut di tangkap oleh warga pada Sabtu malam pada pukul 22.00 wib dengan seorang lelaki yang bukan suaminya,” terang nya.
Diterangkan lebih lanjut oleh pak RT, oknum guru tersebut tidak bisa memperlihatkan surat nikahnya maupun surat nikah sirih nya dengan teman lelaki tersebut. Pada malam tersebut oknum guru tersebut berdalih ada surat nikah dan surat nikah nya tinggal dirumah nya di Kecamatan Kampar.
Kami juga mendatangi rumah nya di Kecamatan Kampar untuk menjemput surat nikah tersebut tetapi hasil nya surat nikah nya tidak ada. Pada malam itu juga masyarakat setempat memberikan denda 2 ekor kambing kepada oknum guru tersebut.
“Sampai hari ini surat nikah tersebut tak kunjung ada dan begitu juga denda 2 ekor kambing juga tidak dibayarnya oleh oknum guru tersebut,” ungkap pak RT.
Diterangkan nya lebih lanjut, oknum guru tersebut membuat surat perjanjian diatas materai akan membayar denda 2 ekor kambing dan surat perjanjian tersebut ditanda tangani oleh oknum guru yang bersangkutan dan teman lelaki nya.
Menurut pengakuan ibu dari oknum guru tersebut bahwa lelaki tersebut sudah pernah masuk kamar. Begitu juga dari pengakuan warga setempat bahwa teman lelaki dari dari oknum guru tersebut sudah sering datang ke rumah, terang pak RT.
Pada malam kejadian tersebut teman lelaki oknum guru tersebut masuk kedalam rumah dengan merangkak agar masyarakat tidak mengetahui ia masuk ke rumah lokasi kejadian, terangnya.
Salah seorang warga yang tidak mau disebut namanya mengatakan, bahwa Sabtu malam memang ada penangkapan oleh warga salah seorang oknum guru perempuan dengan teman lelakinya. (YL)