KAMPAR, Juangsumatera.com – Maraknya peredaran Narkoba di Desa Silam Kecamatan Kuok Kabupaten Kampar membuat warga resah. Pemakai Narkoba sudah masuk kepada anak – anak remaja.
Hal tersebut disampaikan oleh warga Silam yang tidak mau disebut namanya kepada Juangsumatera.com, Senin (7/7/2025) “Maraknya peredaran Narkoba di Desa Silam dan sekitarnya membuat warga resah,” terangnya.
Dampak dari banyaknya pemakai Narkoba berimbas tindak kejahatan maling, terutama maling buah sawit. Masa depan anak – anak juga terancam karena pemakai Narkoba.
Diterangkan nya lebih lanjut, kita kasihan kepada anak – anak remaja sudah banyak menjadi pemakai Narkoba. Mereka transaksi Narkoba pada malam hari, masa depan anak – anak remaja hancur karena memakai Narkoba.
Maraknya peredaran Narkoba di daerah Silam tak lepas dari adanya beberapa orang pengedar Narkoba didaerah Silam. Parah nya lagi ada DPO, tetapi masih aktif dalam peredaran Narkoba, katanya
Kita minta kepada Polres Kampar untuk menangkap para pengedar Narkoba di daerah Silam. Kalau kondisi ini dibiarkan, maka anak – anak remaja di daerah Silam akan banyak menjadi pemakai Narkoba, terangnya. (tim)


